Kabar Kalteng

Disbudpar Prov. Kalteng Beri Pembekalan Untuk Calon Jagau & Bawi Nyai Pariwisata Kalteng 2022

yl
Disbudpar Prov. Kalteng Beri Pembekalan Untuk Calon Jagau & Bawi Nyai Pariwisata Kalteng 2022

Hai Kalteng - Palangka Raya - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Tengah (Disbudpar Prov. Kalteng) beri Pembekalan untuk Calon Jagau & Bawi Nyai Pariwisata Kalteng 2022 di Kantor Disbudpar Kalteng, Rabu (18/5/2022).

Pembekalan digelar selama 2 hari sejak 17-18 Mei 2022, dilanjutkan dengan unjuk bakat Jagau dan Bawi Nyai pada Jumat pagi, 20 Mei 2022.

(Baca Juga : Wagub Kalteng Edy Pratowo Tinjau Progres Pembangunan RSUD di Kecamatan Hanau)

Kordinator lomba Meli menyampaikan bahwa sebanyak 22 Peserta Jagau & Bawi Nyai dari perwakilan 11 Kabupaten/Kota se-Kalteng yang mengikuti Pembekalan. Tahapan penilaian pada Selasa 17 Mei 2022 dimulai dengan Pembekalan Materi I “Heritage Tourism”, Pembekalan Materi II “Peran Duta Wisata dalam Pengembangan Pariwisata Daerah yang Berkelanjutan (Sustainable Tourism), Pembekalan Materi III (Public Speaking) dan tes tertulis. Pada Rabu 18 Mei 2022, diadakan tes Interview untuk nomor peserta 1-22, dilanjutkan dengan Pembekalan Materi IV ‘Asosiasi Duta Wisata Indonesia (ADWINDO) Kalteng” serta Blocking dan Koreografi.

Hal-hal Yang menjadi indikator kelayakan seorang Jagau & Bawi Pariwisata Kalteng, setiap peserta mampu menunjukan bakat dan wawasan tentang Pariwisata Kalteng. Untuk kategori wawancara, juri sebanyak 5 orang dan masing masing peserta mendapatkan waktu sekitar 5 – 10 menit.

Agenda selanjutnya Kegiatan Calon Jagau & Nyai Pariwisata Kalteng adalah mengunjungi museum Balanga. Perlu diketahui, final Pemilihan Jagau & Bawi Nyai Pariwisata Kalteng 2022 akan dilaksanakan pada tanggal 20 Mei 2022 malam hari di Aula Jayang Tingan, Kantor Gubernur Kalteng. (Sumber : Diskominfo Kalteng)